Welcome to My Blogger

Rabu, 09 Januari 2013

7 dampak tidur malam



DAMPAK TIDUR LARUT MALAM

Kini banyak sekali kegitan baik karyawan, mahasiswa dan pelajar yang memakan waktu hingga larut malam karena alasan dan kondisi tertentu. Dalam hal kesehatan tidur larut malam sangatlah tidak baik dalam hal itu saya akan membahas dampak  tidur larut malam semoga artikel ini berguna.
Jika anda tidur kurang dari 6 jam, anda akan merasa pusing, kenapa? Ternyata tidur larut malam tidak baik juga untuk hati. Fungsi hati yang utama adalah sebagai filter dari berbagai racun yang masuk ke dalam tubuh kita. Dalam dunia kedokteran, fungsi diukur dengan index Pemeriksaan Fungsi Hati, yaitu GOT dan GPT. Penyebab utama kerusakan hati adalah kebiasaan tidur terlalu malam dan bangun terlalu siang (selain penyebab lainnya).
Hal tersebut disebabkan secara alamiah tubuh kita melakukan netralisasi racun-racun di dalam tubuh secara  berjadwal ketika kita tidur malam, yaitu :
  •  Malam hari pukul 9 – 11 adalah pembuangan zat-zat tidak berguna/beracun (de-toxin) di bagian sistem antibodi. Selama durasi waktu ini seharusnya dilalui dengan suasana tenang.
  • Malam hari pukul 11 – 1 adalah proses de-toxin di bagian hati, berlangsung dalam kondisi tidur pulas.
  • Dini hari pukul 1 – 3 adalah proses de-toxin di bagian empedu, berlangsung dalam kondisi tidur pulas.
  • Dini hari pukul  3 – 5 adalah proses de-toxin di bagian paru-paru. Sebab itu akan terjadi batuk yang hebat bagi penderita batuk selama durasi waktu ini.
  • Pagi pukul 5 – 7 adalah proses de-toxin di bagian usus besar, harus buang air kecil.
  • Pagi pukul 7 – 9 adalah waktu penyerapan gizi makanan bagi usus kecil, karena itu harus sarapan. Bagi orang yang sakit sebaiknya makan lebih pagi, yaitu sebelum pukul 6:30. Sarapan sebelum pukul 7:30 sangat baik bagi mereka yang ingin menjaga kesehayannya. Bahkan lebih baik terlambat sarapan hingga pukul 9-10 dari pada tidak sarapan sama sekali
Tidur terlalu malam dan bangun terlalu siang akan mengacaukan proses pembuangan zat-zat tidak berguna. Selain itu, dari tengah malam hingga pukul 4 pagi adalah waktu bagi sumsum tulang belakang untuk memproses duksi darah.

Tips Agar Mudah Tidur larut Malam :
1. Membuat kamar tidur dengan warna-warna yang tepat.
2. Membuat tempat tidur yang baik, karena seharian dengan aktivitas yang padat, tempat tidur ini akan makin membuat rasa nyaman dalam beristirahat.
3. Waktu tidur lampu dimatikan, tidur dengan kegelapan akan semakin membuat tidur kita akan pulas.
4. Agak jauhkan letak jam weker dengan posisi tidur, agar tidur kita tidak terganggu antaranya dengan bunyi jarum jam.
5. Pindahkan barang-barang elekronik dari tempat tidur seperti Televisi, Komputer, Radio.
6. Menata pakaian dan barang lainnya seperti buku secara rapi, karena bila dengan tata letak yang berantakan akan semakin membuat tidur kita tak nyaman.
7. Perhatikan ventilasi udara dalam kamar, agar terjaga udara tetap segar dan tidak pengap.

Jadi mulai sekarang jangan sampai kalian semua melakukan kebiasaan tidur malam agar terhindar dari penyakit-penyakit yang berbahaya. Namun banyak saya jumpai para remaja suka online, browsing, main game, maen internet di waktu malam hari. Mudah-mudahan setelah baca postingan kali ini kalian semua mengetahui efek atau bahaya tidur malam.

Sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar